MENJELAJAHI AURA SPIRITUAL PANTAI SEMBUKAN DI WONOGIRI

ads here

Menjelajahi Aura Spiritual Pantai Sembukan Di Wonogiri  


Pantai Sembukan

ReyGinaWisata -Pantai Sembukan merupakan salah satu tempat wisata pantai spiritual yang dilengkapi beberapa sarana ibadah seperti masjid, paseban dan sanggar. Pantai yang terletak di ujung kulon Wonogiri, Provinsi Jawa Tengah menurut mitos yang beredar merupakan Pintu Gerbang Ke-13 Kerajaan Ratu Kidul. Gerbang ini digunakan Kanjeng Ratu Kidul untuk menghadiri pertemuan dengan raja-raja kasunanan Surakarta (Paku Buwono).

Selain sebagai Pintu Gerbang Ke-13 Kerajaan Ratu Kidul, Pantai ini menyimpan keindahan panorama pantai yang indah dengan mitosyang tersembunyi rapat di balik karang-karangnya yang besar.

Pantai Sembukan

Pantai Sembukan adalah salah satu destinasi pantai yang cukup terkenal dikalangan para penganut spiritual. Pantai yang terletak di Desa Sembukan, Kecamatan Parangupito, Kabupaten Wonogiri, Provinsi Jawa Tengah ini memiliki nuansa alam yang sangat indah.

Dengan membayar tiket masuk sebesar Rp. 3.000 rupiah per orang, Ada sudah dapat Menjelajahi Aura Spritual Pantai Sembukan dan menikmati keindahan karang yang berbentuk bukit-bukit cantik. Panorama ini membuat peraduan dapat dilihat dari sudut pandang manapun.

Di Pantai Sembukan ini terdapat tiga buah bukit tinggi yang Anda bisa jadikan tempat untuk memandang dan mengabadikan foto. Selain itu akses menuju ketiga bukit ini sangat mudah dijelajahi oleh para wisatawan. Di atas bukit ini juga telah dibangun masjid, paseban dan juga sanggar. 

Karang-karang besar yang berdiri menantang di pinggir pantai menimbulkan nuansa tersendiri bagi penggila rock clambing. Namun jangan harap Anda dapat berenang di pantai ini. Karena bibir pantai ini di dominasi oleh karang-karang tajam serta deburan ombaknya yang juga sangat besar sehingga pantai ini tidak diperbolehkan untuk berenang.

Larung Ageng Pantai Sembukan

Pantai Sembukan setiap tahunnya diadakan selamatan Larung Ageng yang diadakan baik oleh Kraton Surakarta maupun Pemerintah Kabupaten Wonogiri atau masyarakat Desa Paranggupito yang banyak menarik kunjungan para wisatawan.  

Pemandangan Pantai Sembukan yang indah  dengan suasana Aura Spritual Pantai ini akan menjadi pengalaman tersendiri yang tak akan mudah Anda lupakan sepanjang hidup Anda. 

ads here
ads here
ads here

Related Posts

Post a Comment

0 Comments